Skip to content
Home » Review Batman: Arkham Knight, Seri Ke-4 Ksatria Kegelapan

Review Batman: Arkham Knight, Seri Ke-4 Ksatria Kegelapan

review batman arkham knight

Batman: Arkham Knight jadi salah satu game yang paling ditunggu. Game besutan RockSteady Studios ini didapuk sebagai suksesor dua seri game sebelumnya yaitu Batman Arkham Asylum dan Arkham City yang punya konsep game open world terbaik. Game DC ini dirilis oleh RockSteady untuk perangkat PlayStation 4, Xbox One, dan PC melalui Steam. Sayangnya, setelah diluncurkan banyak pengguna PC melaporkan gangguan performa game sehingga membuat Warner Bros. terpaksa menarik game ini untuk diperbaiki.

review batman arkham knight

Namun berbeda dari versi PC, game Batman Arkham Knight versi konsol berjalan dengan baik. Kualitas grafis yang bagus dan detail mendapat pujian dari banyak reviewer game dunia. Sama seperti dua seri sebelumnya, game Batman Arkham Knight menghadirkan konsep open world yang menegangkan. Kamu bisa menjelajahi seluruh bagian kota Gotham dengan mulus tanpa jeda loading. Tampilan game juga lebih mulus karena framerate yang cenderung stabil.

Gameplay dan Cerita Batman Arkham Knight

Gameplay yang disajikan tidak jauh berbeda dari game Batman sebelumnya. Di game Superhero DC ini kamu harus menjelajahi kota Gotham sambil berkelahi dengan para penjahat yang mengganggu ketenangan kota. Batman Arkham Knight juga menghadirkan batmobile atau kendaraan Batman terbaru.

review batman arkham knight enemy

Cerita game dimulai dari kematian Joker akibat kejahatan yang dia lakukan di seri penutup game Arkham City. Namun ternyata, ancaman tidak berhenti di situ saja. Setelah Joker, ternyata Bruce Wayne harus menghadapi musuh yang lebih kejam yaitu Scarecrow. Yak, Scarecrow adalah salah satu musuh Batman yang paling kejam. Misi utamanya adalah untuk mengalahkan Batman dan membuka identitas rahasianya. Di game ini, Scarecrow berhasil merekrut penjahat kelas kakap lainnya, seperti: Poison Ivy, Two Face, Penguin, dan Arkham Knight.

Baca Juga  Street of Rage 4 - Mari Bernostalgia Game Era Sega

Arkham Knight bisa dibilang sebagai musuh yang paling berbahaya untuk direkrut. Karena ia terlihat sangat memahami karakter Batman dari luar dan dalam. Sadisnya, Arkham Knight tidak sendiri karena ia membawa pasukan bersenjata dan drone untuk menguasai Gotham dan mengalahkan Batman.

review batman arkham knight open world

Rocksteady sengaja memaksimalkan performa game ini dengan mempeluas ukuran kota Gotham. Menurut klaimnya, ukuran kota Gotham di game Arkham Knight 5 kali lebih luas dibanding Arkham City. Setiap detail kota, efek tetesan hujan yang dramatis, termasuk tata cahayanya dirancang dengan sangat baik oleh RockSteady. Efek saat Batman melebarkan sayapnya juga sangat terlihat real.

Game Open World dengan Action yang Kental

Game Batman Arkham Knight menawarkan sensasi game action yang cepat dan intens dalam balutan open world. Buat kamu yang pernah main 2 game Batman Arkham sebelumnya pasti tidak butuh banyak waktu untuk adaptasi. Sistem pertarungan tangan kosong dengan combo yang luar biasa dihias dengan gerak animasi yang cepat.

review batman arkham knight gameplay

Rocksteady menawarkan opsi untuk bermain dengan mengedepankan stealth. Ini artinya, Anda bisa mengalahkan lawan dengan memaksimalkan stealth takedown, sehingga tidak ada lagi istilah mati konyol. Selain itu, ada juga 2 varian untuk mengalahkan musuh dengan cepat yaitu Fear Takedown dan Environment Takedown. Fear Takedown memungkinkan Anda bisa mengalahkan banyak musuh dalam waktu singkat.

review batman arkham knight dual team

Setelah berhasil melakukan Stealth Takedown, kamu bisa mendapat satu kali kesempatan Fear Takedown. Namun yang perlu diperhatikan, Fear Takedown memungkinkan semua musuh menyadari posisimu. Sementara itu, untuk Environment Takedown, musuh akan dieksekusi dengan memanfaatkan kondisi sekitar. Kamu juga bisa memakai shortcut khusus untuk mengeluarkan senjata khusus seperti Remote Electric untuk stun banyak musuh dalam waktu bersamaan.

Baca Juga  Review Harvest Moon Light of Hope Benarkah Nggak Bagus?

batman arkham knight karakter

Batman Arkham Knight juga punya mode Dual Team. Di mana kamu akan bertempur berdua ditemani Robin, Nightwing, atau Catwoman. Kamu bisa mengganti karakter secara real time ketika bertarung. Namun sayangnya, opsi Dual Team hanya sekedar hiasan karena cuma ada di cerita tertentu.

Kehadiran Batmobile Jadi Nilai Plus (& Minus)

Kehadiran Batmobile jadi yang paling ditunggu di seri Arkham Knight. Apalagi dengan ukuran kota yang 5 kali lebih luas dari Arkham City, membuat alat transportasi ini sangat bernilai. Namun tentunya ada beberapa hal yang justru membuat kehadiran Batmobile jadi nilai minus dari game ini.

Kehadiran Batmobile malah membuat ukuran kota yang 5 kali lebih luas, justru jadi lebih kecil. Dengan Batmobile kamu memang bisa bergerak dengan cepat, namun tempo permainan juga jadi lebih singkat. Ini karena semua tempat bisa dijangkau dengan mudah. Di awal cerita, diceritakan bahwa semua penduduk kota Gotham sudah diungsikan karena teror yang dibuat oleh Arkham Knight. Hal ini membuat tidak ada penduduk kota yang masih lalu lalang di sepanjang jalan kota Gotham. Jadi, kamu bisa memacu Batmobile sekencang mungkin tanpa harus memikirkan ada orang yang tertabrak.

review batman arkham knight batmobile

Kehadiran Batmobile di game ini terlihat hanya untuk mengimbangi ukuran kota yang lebih luas. Sementara itu, kemampuan Batmobile yang dihadirkan tidak terlalu liar seperti yang diimajinasikan. Batmobile sepertinya memang didesain untuk tidak membunuh. Walau dilengkapi meriam dan machine gun, namun senjata itu akan otomatis berubah menjadi senjata biasa yang hanya akan melumpuhkan manusia.

Video Gameplay Batman: Arkham Knight

Kesimpulan

Batman Arkham Knight menawarkan desain kota yang lebih baik dibanding sebelumnya. Ukuran kota pun 5 kali lebih luas dibanding Arkham City, sehingga kesan game open world sangat terasa. Namun sayangnya, kesan kota Gotham yang glamor harus hilang karena semua penduduk sudah diungsikan sehingga relatif tidak ada orang yang bisa kamu temui di jalan kecuali musuh. Pertarungan Batman dengan lawannya pun kurang terasa personal karena di game ini Batman lebih mengedepankan sisi kemanusiaan dengan tidak mau membunuh lawannya. Memang jadi ciri khas Batman untuk tidak mau membunuh, dan inilah yang membuat game ini terasa kurang seliar yang kamu bayangkan.

Baca Juga  Saint Seiya: Awakening JRPG Mobile yang Hidup

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *