Skip to content
Home » Review Asus ROG Zephyrus S GX502, Laptop Gaming Terbaru 2019

Review Asus ROG Zephyrus S GX502, Laptop Gaming Terbaru 2019

laptop gaming asus rog zephyrus s gx502

Asus ROG Zephyrus S GX502 adalah laptop gaming Asus terbaru yang punya performa tinggi. Saking besarnya performa laptop ini, kamu bisa mainin game kelas AAA dengan lancar jaya. Selain itu, laptop gaming Asus ini juga cocok buat kamu gamer profesional yang butuh spek tinggi buat mainin game di setingan rata kanan. Racikan utama laptop ini adalah processor Intel Core i7 generasi ke-9 terbaru dan GPU NVIDIA GeForce seri RTX. Jadi bukan hanya performa mulus, grafis yang ditampilkan juga lebih hidup. Penasaran sama spesifikasi laptop gaming ini ?

laptop gaming asus rog zephyrus s gx502

Spesifikasi Laptop Gaming Asus Zephyrus S GX502

Berikut ini spesifikasi lengkap laptop gaming Asus terbaru ROG Zephyrus S GX502:

  • Processor: Intel Core i7 9750H Hexa Core / 12 Threads, Clock Speed 2.60 – 4.50 GHz
  • GPU: NVIDIA GeForce RTX 2070 8GB GDDR6 / NVIDIA GeForce RTX 2060 6GB GDDR6
  • RAM: 16GB / 32GB DDR4 2666 MHz SDRAM
  • Storage: 512 GB SSD NVMe M.2 PCIe 3.0 with RAID 0 Support
  • Layar: IPS LCD 144 Hz/240 Hz, 15.6 inci Full HD 1920 x 1080 piksel
  • Keyboard: Backlit Chicklet Keyboard, N-Key Rollover, RGB Lighting, Aura Sync
  • Audio: 2 Speaker with Smart AMP Technology
  • Konektivitas: Wireless WiFi 802.11ac (2×2) Gigabit WiFi, Bluetooth 5.0
  • Ports: USB 3.2 Type C, USB 3.2 Type A, HDMI 2.0, 3.5 mm Audio Jack, RJ45 Port
  • Dimensi: 360 x 252 x 18.9 mm
  • Berat: 2.0 kg.

Laptop Gaming dengan Casing Magnesium Alloy

Dilihat dari tampilan desainnya, laptop gaming ini memang terlihat sangat elegan. Bodinya 25% lebih tipis dan beratnya 25% lebih ringan daripada laptop berukuran 15 inci pada umumnya. Chasis logam Magnesium Alloy yang ramping dan kuat cocok banget buat kamu yang suka main game di mana saja. Permukaan bodi yang halus bikin tampilan laptop ini terlihat lebih cakep dan profesional.

Baca Juga  DOOM Eternal – Cerita yang Tak Sederhana Sebelumnya

laptop game asus rog zephyrus s gx502

Bodi laptop ditempa oleh logam alumunium yang tipis namun kuat. Konstruksi honeycomb di bawah bagian palm rest memperkuat area yang jadi tempat untuk mengistirahatkan tangan saat bermain game. Palm rest dilapisi oleh coating tipis yang dapat meminimalkan noda dan bekas sidik jari. Lalu beralih ke bagian cover layar, ada logo ROG yang dapat berubah-ubah warnanya.

Jeroan Utama Laptop Asus Zephyrus ROG S GX502

Asus ROG Zephyrus S GX502 ditenagai processor Intel Core i7 9750H. Processor dengan 6 core ini punya kecepatan tinggi hingga 4.5 GHz. Sementara itu, teknologi hyper threading memungkinkan processor ini bisa menangani hingga 12 threads secara bersamaan. Processor ini sangat handal untuk mengolah pekerjaan grafis tingkat atas seperti gaming atau olah file multimedia seperti edit video dan rendering 3 dimensi.

asus rog zephyrus s gx502

Kemudian, dari segi grafis laptop gaming ini didukung NVIDIA GeForce RTX seri 2070 atau 2080 terbaru. Grafis teranyar dari NVIDIA ini bisa menghasilkan grafis yang hampir mendekati suasana asli di dunia nyata. GPU ini sudah mendukung teknologi Ray Tracing secara real time yang biasanya hanya dipakai di industri desain grafis atau animasi 3D. Sebagai tambahan, Asus juga menyematkan fitur ROG Boost yang bisa meningkatkan clock GPU NVIDIA RTX ini hingga 23% dari kecepatan standarnya.

RAM DDR4 Dual Channel & SSD RAID 0

Laptop Asus ROG Zephyrus S GX502 didukung memori RAM Dual Channel DDR4-2666 dengan dua opsi yaitu 16GB dan 32GB. RAM DDR4-2666 punya kinerja 11% lebih tinggi dibanding RAM DDR4-2400. Keunggulan ini membuat kamu bisa melakukan banyak tugas dalam waktu bersamaan dengan kecepatan lebih tinggi.

Beralih ke storage, laptop ini punya dua slot NVMe SSD PCIe yang bisa dikonfigurasi RAID 0. Dengan begini, transfer data bisa lebih cepat. Konfigurasi dual slot juga membuat performa aplikasi game saat dimainkan bisa diloading lebih cepat. Keuntungan utama RAID 0 adalah bisa meningkatkan kecepatan Read dan Write SSD lebih tinggi dibanding kecepatan standarnya.

Baca Juga  Review Asus TUF Gaming FX505: Laptop Gaming Murah 2019

Sistem Pendingin Inovatif AAS

Laptop Asus ROG Zephyrus S GX502 punya fitur pendingin yang inovatif. Sistem pendingin AAS atau Active Aerodynamic System akan membuka ventilasi tambahan di bawah laptop. Celah tambahan di bawah laptop ini bisa meningkatkan sirkulasi udara di dalam laptop hingga 22%. Selain itu, saat celah dibuka, permukaan dock keyboard akan terangkat sedikit supaya meningkatkan kenyamanan saat mengetik keyboard. Sebagai tambahan, modul thermal di dalam pendingin bisa membersihkan debu di dalam laptop secara otomatis.

gaming asus rog zephyrus s gx502

Kipas di dalam laptop ini punya 83 bilah kipas yang 33% lebih tipis dari kipas konvensional. Keuntungan bilah kipas lebih tipis adalah bisa meningkatkan sirkulasi udara hingga 15%. Kipas ini terhubung dengan 6 buah heat pipe yang tersambung ke CPU dan GPU. Heat Pipe tersebut kemudian dihubungkan ke ventilasi dengan sirip terbuat dari tembaga yang bisa membuang hawa panas lebih cepat keluar dari laptop. Cara kerja sistem pendingin AAS ini sangat sederhana, udara dingin disedot dari celah ventilasi tambahan di bawah laptop dan dikeluarkan dari lubang ventilasi di bawah keyboard dan sisi laptop.

Layar dengan Dua Opsi Refresh Rate Tinggi

Laptop Asus ROG Zephyrus S GX502 punya dua opsi refresh rate. Varian laptop paling tinggi punya layar refresh rate 240Hz dan waktu respon 3 milidetik. Varian kedua punya refresh rate 120Hz, masih lebih tinggi dibanding layar laptop gaming standar. Menariknya, layar laptop ini punya bezel tipis di sisi atas, kiri, dan kanan. Bezelnya punya tebal hanya 6.2 mm. Perbandingan rasio layar ke bodinya mencapai 81%, lebih mendominasi permukaan layarnya.

laptop asus rog zephyrus s gx502

Keyboard dengan RGB di Setiap Tombolnya

Laptop gaming gak akan lengkap tanpa kehadiran tombol RGB. Asus ROG Zephyrus S GX502 punya lampu RGB di setiap tombolnya. Setiap lampu RGB di dalam tombol bisa dikustomisasi sesuai kebutuhan melalui Asus Aura Sync. Kemudian fitur rollover N-Key bisa meningkatan respon perintah saat kamu menekan banyak tombol dalam waktu bersamaan. Keyboard laptop gaming ini punya 4 tombol hotkeys dan tombol F yang bisa digunakan atau diubah fungsinya untuk shortcut ke menu tertentu.

Baca Juga  Nintendo Wii / Wii U Konsol Interaktif dengan Gameplay Asyik

game asus rog zephyrus s gx502

Harga Asus ROG Zephyrus S GX502 Terbaru

Asus ROG Zephyrus S GX502 punya 4 varian spesifikasi dengan harga berbeda. Pertama adalah Asus GX502GW dengan spesifikasi Intel Core i7 9750H, NVIDIA RTX 2080, RAM 32GB, dan SSD PCIe 1 TB dijual dengan harga Rp 57.999.000. Varian kedua adalah Intel Core i7 9750H, NVIDIA RTX 2070, RAM 32GB, dan SSD PCIe 1 TB dijual dengan harga Rp 48.999.000.

Varian ketiga Asus ROG Zephyrus S GX502 dengan spesifikasi utama Intel Core i7 9750H, NVIDIA RTX 2070, RAM 16GB, dan SSD PCIe 512 GB dijual dengan harga Rp 43.999.000. Lalu varian terakhir yang paling murah adalah dengan spesifikasi utama Intel Core i7 9750H, NVIDIA RTX 2060, RAM 32GB, dan SSD PCIe 512 GB dijual dengan harga Rp 35.999.000.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *