Skip to content
Home » 7 Game Gundam Terbaik untuk Konsol, PC & Mobile

7 Game Gundam Terbaik untuk Konsol, PC & Mobile

Game Gundam Terbaik

Game Gundam Terbaik – Bagi para penggemar mecha atau robot, pasti tidak asing dengan nama Gundam. Apalagi, robot satu ini sangat populer sekali di Indonesia. Bahkan mainan atau action figure-nya sendiri lebih populer dibandingkan animenya. Pada dasarnya, Gundam sendiri merupakan franchise yang animenya juga pernah ditayangkan di Indonesia. Beberapa seri Gundam seperti Mobile Suit Gundam Wing dan Mobile Suit Gundam Seed adalah dua seri yang sempat ditayangkan di televisi swasta di Indonesia.

Tak hanya film dan model kit-nya saja yang banyak dikenal masyarakat, namun juga game-game-nya. Game Gundam sendiri sudah dirilis sejak generasi konsol Nintendo Entertainment System, dan hingga sekarang seri game Gundam masih tetap digemari banyak gamers. Pada kesempatan kali ini, kami akan membahas 7 Game Gundam terbaik untuk konsol, PC, dan juga mobile. Ikuti artikel ini hingga akhir ya.

7 Game Gundam Terbaik untuk Konsol, PC & Mobile

1. Game Gundam Terbaik: Mobile Suit Gundam Extreme VS Maxi Boost On

Game Gundam Terbaik

Game Gundam terbaik petama dalam daftar ini adalah Mobil Suit Gundam Extreme VS Maxi Boost On. Game satu ini menawarkan gameplay layaknya gameplay fighting arcade. Namun, game ini hadir dengan tempo yang cepat. Selain itu, game ini memungkinkan kalian untuk bermain secara multiplayer dalam satu arena. Jumlah robot yang bisa kalian pilih juga cukup banyak. Total semua robotnya ada 183 mobile suit dari 46 seri Gundam. Kemudian, dalam game Gundam satu ini, tersedia juga mode online yang tentu sangat seru.

Baca Juga  8 Game FPS PC & Android Terbaik 2019 (Versi Offline-Online)

2. Game Gundam Terbaik: Gundam Versus

Game Gundam Terbaik

Memiliki gameplay yang agak mirip dengan seri yang kami sebutkan sebelumnya, game Gundam satu ini juga tak kalah seru dimainkan. Bandai Namco menghadirkan sebuah game Gundam yang tak hanya indah secara visual, namun gameplaynya juga. Di sini kalian bisa memainkan fitur coop dan juga pvp. Mode pvp sangat cocok untuk kalian yang suka bertarung dengan teman kalian atau pun orang yang tak kalian kenal. Ditambah lagi, Gundam Versus menyediakan 90 mobile suit dari 17 seri Gundam yang bisa kalian mainkan.

3. Game Gundam Terbaik: SD Gundam G Generations Cross Rays

Game Gundam Terbaik

Bagi kalian pencinta game turn based strategy, game Gundam satu ini bisa jadi favorit kalian. Game ini memiliki gameplay yang sangat apik penggarapannya. Sebagaimana game strategi Gundam pada umumnya, game ini menampilkan adegan menyerang dan juga terkena serangan atau bertahan. Namun, yang membuat game ini layak kalian mainkan adalah adanya empat story mode, yakni Mobile Suit Gundam 00, Mobile Suit Gundam SEED, Mobile Suit Gundam Wing, dan yang terakhir adalah Mobile Suit Gundam Iron-Blooded Orphans.

4. Game Gundam Terbaik: Gundam: Battle Assault

Game Gundam Terbaik

Sebenarnya, game ini adalah game lama yang dulu pernah dirilis di PSX atau PlayStation, namun gameplay yang ditawarkan game ini sangatlah menarik. Game ini hadir dengan gaya battle 2D sidescrolling. Yang menjadi daya Tarik game Gundam terbaik satu ini adalah mekanisme pertarungan yang terasa fluid meskipun grafisnya 2D. Ditambah lagi dengan animasi yang apik ketika Gundam yang kalian menembakkan tembakan canon-nya. Pertarungan yang dihadirkan dalam Gundam: Battle Assault sanga sulit dilupakan.

5. Dynasty Warrios: Gundam 3

Game Gundam Terbaik

Coba bayangkan apabila kalian memainkan sebuah mobile suit dan melawan segudang musuh seperti yang ada dalam game Dynasty Warior atau seri Musou. Game Dynastu Warrior Gundam 3, akan menghadirkannya untuk kalian. Game ini digarap langsung oleh pengembang yang sudah menggarap seri Dynasty Warrior sendiri, Koei Tecmo.

Baca Juga  9 Game Desain Rumah Android Anti-Ngebosenin

6. Gundam Breaker Mobile

Game Gundam Terbaik

Gundam Breaker Mobile adalah jawaban dari kegagalan yang dialami oleh New Gundam Breaker yang dirilis di platform console dan juga PC. Meskipun game Gundam satu ini dimainkan di platform mobile, gameplay yang ditawarkan cukup menarik.

7. Gundam Breaker 3

Game Gundam Terbaik

Apabila New Gundam Breaker adalah seri yang mengecewakan banyak gamers, Gundam Breaker adalah game yang cukup sukses. Meski pun game ini game pendahulunya, Game Gundam terbaik satu ini menawarkan fitur yang menarik yang seru untuk dimainkan. Selain itu, yang menjadi daya tarik dari seri ini adalah fitur kustomisasinya yang memungkinkan kalian untuk mengkombinasikan bagian-bagian antara Gundam satu dengan yang lainnya. Secara tak sadar, dengan fitur ini, kalian bisa membuat Gundam kalian sendiri.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *